Dikutip dari situs resmi Harry Potter and the Cursed Child, Rabu (24/5/2017), foto-foto tersebut telah dirilis kemarin. Ini pertama kalinya para pemain utama di panggung West End yang bakal berlangsung di London's Palace Theatre hari ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca Juga: Ini Foto Lengkap Pemain Baru 'Harry Potter and The Cursed Child'!
Pertama, keluarga The Potters. Aktor Jamie Glover berperan sebagai Harry Potter, Emma Lowndes sebagai istrinya Ginny Potter, dan Theo Ancient sebagai putranya Albus Potter.
Kedua, keluarga The Granger-Weasleys yang diperankan oleh Thomas Aldridge (Ron Weasley), Rakie Ayola (Hermione Granger) dan Helen Aluko (Rose Granger-Weasley).
Ketiga adalah keluarga The Malfoys yang diperankan oleh James Howard (Draco Malfoy), dan Samuel Blenkin (Scorpius Malfoy).
Simak video behind the scene pemotretan selengkapnya di sini:
(tia/doc)