Inikah Penyebab Johnny Depp Lakukan KDRT pada Amber Heard?

Inikah Penyebab Johnny Depp Lakukan KDRT pada Amber Heard?

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Senin, 30 Mei 2016 09:27 WIB
Foto: Alison Buck/Getty Images
Jakarta - Amber Heard mengklaim Johnny Depp pernah melakukan kekerasan karena keduanya berdebat akan sebuah hal yang tidak benar. Menurut sumber, salah satu yang menjadi penyebab pertengkaran keduanya adalah kecurigaan sang aktor atas hubungan istrinya dengan model Cara Delevingne.

Amber menggugat cerai Johnny pekan lalu atas tudingan kekerasan dalam rumah tangga. Bintang film 'The Danish Girl' tersebut mengklaim sang aktor sudah melakukan kekerasan sejak keduanya menikah Februari 2015 lalu. Kekerasan terjadi ketika Johnny dalam keadaan mabuk.

Namun menurut sumber, kedekatan Amber dengan Cara menjadi salah satu alasan Johnny menjadi kasar dan kerap melakukan KDRT. Aktor berusia 52 tahun itu kerap mempertanyakan kesetiaan sang istri, mengingat Amber sebelumnya pernah mengaku biseksual.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Amber Heard Ungkap Detail Dugaan KDRT Johnny Depp

"Amber dan Cara sering pergi berpesta bareng dan sama sekali tak menyembunyikan kedekatan mereka. Tapi Johnny tidak suka melihat keduanya bersama dan Amber yang seperti sembunyi-sembunyi. Bahkan Johnny pernah berteriak pada Amber, 'Kau membodohiku!'," ungkapnya seperti dikutip dari Dailymail, Senin (30/5/2016).

Namun mengenai kabar ini, pihak Johnny tak akan memberikan komentarnya lebih lanjut. Berdasarkan pernyataan yang dirilis pekan lalu, bintang film 'Mortdecai' tersebut memilih untuk bungkam terkait rumor dan pertanyaan soal rumah tangganya.

"Mengenai pernikahannya dan kesedihan mendalam atas meninggalnya sang ibunda, Johnny tidak akan memberikan respons atas isu yang salah, gosip, informasi tak benar dan kebohongan tentang kehidupan pribadinya," demikian bunyi pernyataan resmi dari Johnny Depp. (dal/dal)

Hide Ads