16 Momen Tak Terlupakan di 'Descendants of the Sun' (2)

K-Drama

16 Momen Tak Terlupakan di 'Descendants of the Sun' (2)

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Jumat, 15 Apr 2016 18:09 WIB
Foto: KBS 2TV.
Jakarta - Sejak episode pertamanya 24 Februari lalu sampai episode 16 yang tayang Kamis (14/3/2016) malam, ada banyak momen seru yang terjadi di drama yang naskahnya ditulis oleh Kim Eun Sook (Heirs, Secret Garden) itu. Momen-momen yang membuat berdebar, tertawa, meringis karena dialog-dialog cheesy sampai mungkin menangis karena terbawa emosi.

Kenang lagi yuk momen-momen seru di 'Descendants of the Sun' mulai dari episode 9 sampai 16 (finale)!

Episode 9

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ada beberapa adegan yang perlu diberi highlight di episode 9. Termasuk di antaranya ketika Yoo Shi Jin dan Kang Mo Yeon harus menandai lokasi ranjau-ranjau darat yang tak sengaja mereka lewati saat tengah naik mobil berdua. Ciuman di atas truk yang mengangkut jerami pun membuat episode ini makin manis.

Pasangan Seo Dae Young dan Yoon Myung Joo pun di episode ini berbahagia. Mengingat akhirnya ayah Myung Joo mengizinkan Seo Dae Young untuk berhubungan serius dengan putrinya.


Episode 10

Yoo Shi Jin dan Seo Dae Young lari terbirit-birit ketika Kang Mo Yeon mengumumkan di walkie-talkie bahwa mereka menerima paket dari perempuan bernama Shin Ji Young. Ekspresi wajah ketakutan dua tentara itu di depan para kekasih mereka pun tak bisa dengan cepat dilupakan.

Akhir episode ini semakin dibuat tegang dengan sebuah virus tipe M. Sialnya, Kang Mo Yeon dan Yoon Myung Joo terinfeksi virus tersebut lewat darah pasien yang sedang mereka operasi.


Episode 11

Virus tipe M dikhawatirkan tersebar di barak militer. Yoon Myung Joo positif terjangkit dan Seo Dae Young yang sempat melakukan kontak fisik dengannya dicurigai terjangkit juga. Keduanya kemudian dikarantina di tempat terpisah. Lewat walkie-talkie, obrolan pasangan ini di episode 11 jadi salah satu yang paling emosional.


Salah satu dialog cheesy yang berhasil membuat geli penonton di episode ini datang dari Kang Mo Yeon. Ketika ditanya Yoo Shi Jin, "Apa golongan darahmu?" sang dokter menjawab, "Golongan yang jadi tipe idealmu-lah!" dengan santai.

Episode ini diakhiri dengan penculikan yang dilakukan oleh Argus yang membuat Yoo Shi Jin marah besar. Rating tertinggi juga berhasil diraih jelang akhir episode ketika Seo Dae Young melirik ke kalung milik Yoo Shi Jin yang tergeletak di tempat tidur saat ia tahu ada misi rahasia yang sedang dijalankan Big Boss.


Episode 12

Sengitnya adegan tembak-tembakan antara Yoo Shi Jin dan Argus menjadi sajian utama di episode ini. Misi penyelamatan Kang Mo Yeon yang sempat ditempeli bom oleh Argus Cs pun membuatnya semakin menegangkan.

Momen "Yoon Gi oppa" pun mengundang gelak tawa (sebagai balasan dari insiden Shin Jin Young). Yang bikin sedih, di episode ini para tim dokter harus meninggalkan Uruk dan kembali ke Korea.


Episode 13

Seo Dae Young dan Yoo Shi Jin kembali lagi ke Korea. Mereka melakukan tantangan tiga hari mabuk dan tidak pulang dari kedai minum-minum. Di hari terakhir, Kang Mo Yeon ikut bergabung dan mabuk berat. Ketika mengantarkan kekasihnya itu pulang, Yoo Shi Jin tidak sengaja bertemu dengan ibunda Mo Yeon di rumahnya.



Munculnya teman lama Yoo Shi Jin dari Korea Utara ternyata mengundang bahaya. Di akhir episode ini, Kang Mo Yeon disambut kejutan dari dalam ambulans: Yoo Shi Jin berdarah-darah dan sekarat.

Episode 14

Yoo Shi Jin tertembak dan sekarat. Namun masih bandel dan kabur dari rumah sakit untuk menyelamatkan temannya yang datang dari Korea Selatan. Di tengah ketegangan dan adegan tembak-tembakan dalam episode ini, 'Descendants of the Sun' menyajikan adegan manis Yoo Shi Jin dan Kang Mo Yeon menonton film berdua di rumah sakit setelah berkali-kali gagal sampai ketiduran bersama.


Episode 15

Episode yang paling menegangkan dan emosional! Yoo Shi Jin mendadak mendapat panggilan tugas lagi tapi kali ini perasaannya agak berbeda. Perpisahan antara dirinya dan Kang Mo Yeon lebih sedih. Seolah-olah tahu akan ada hal buruk yang terjadi.

Yoo Shi Jin dan Seo Dae Young tertembak dan kemudian divonis mati.


Episode 16

Yoo Shi Jin ternyata masih hidup setelah setahun menghilang. Ia menghampiri Kang Mo Yeon di tengah gurun di Albania. Sementara Seo Dae Young muncul di hari bersalju pertama dalam 100 tahun di Uruk dan reunian dengan Yoon Myung Joo. Kisah ini berakhir bahagia!


Episode 16 ditutup dengan kunjungan Yoo Shi Jin dan Kang Mo Yeon ke pantai indah berhiaskan kapal karam tempat kencan mereka dulu di Uruk. Keduanya menghabiskan malam dan melihat bintang di sana.

(ron/ron)

Hide Ads