Buat yang anti-spoiler, berhenti sampai di sini!
Emosi pemirsa benar-benar diguncang habis-habisan di episode 15. Apalagi emosi Kang Mo Yeon (diperankan oleh Song Hye Kyo). Setelah menemukan kekasihnya, Yoo Shi Jin (diperankan oleh Song Joong Ki) tergeletak tak berdaya, hampir mati dan berlumuran darah di dalam ambulans karena tertembak, Kang Mo Yeon masih harus menerima kenyataan bahwa sang Big Boss harus pergi selama tiga bulan untuk sebuah misi "ke department store". Setidaknya itu yang dijanjikannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hidup Kang Mo Yeon semakin kacau. Berbulan-bulan ia mencoba move on dari Yoo Shi Jin namun masih tetap tidak bisa. Ia masih rutin mengirimkan pesan singkat ke nomor ponsel sang kapten. Bahkan ketika dirinya pindah ke Albania untuk melakukan aksi sukarela pun ia tetap mengabarkan segala aktivitasnya kepada Big Boss. Tanpa terasa setahun berlalu sejak hari Yoo Shi Jin dikabarkan mati. Di sebuah gurun di Albania, Kang Mo Yeon bagaikan bangun dari mimpi buruknya.
Big Boss memanggil dari walkie-talkie yang dipegang sang dokter cantik. Pesan-pesan yang dikirimnya sudah dibaca sang pemilik nomor. Dari kejauhan, tentara kesayangan itu pun muncul bagaikan oasis, sehat walafiat (dengan, yah... sedikit luka di bagian wajah). Kang Mo Yeon senang, penonton pun senang. Sudah bisa dipastikan bagaimana akhir dari episode 16.
![]() |
Yoon Myung Joo (diperankan oleh Kim Ji Won) kembali ke Uruk setelah satu tahun berita kematian Seo Dae Young. Masih tidak bisa move on dari kematian sang kekasih, ia selalu mengantongi surat terakhir dan mengenakan kalung tag nama Seo Dae Young. Salju turun di Uruk untuk pertama kalinya dalam 100 tahun terakhir. Berusaha menghibur dirinya dengan menikmati salju yang jatuh, Myung Joo berjalan keluar dari ruang makan sebelum akhirnya ia dihadapkan dengan kejutan yang mengharukan: Seo Dae Young yang dikira mati berjalan mendekat, berurai air mata dan meminta maaf.
![]() |
Hanya dengan menonton enam menit pertama di 'Descendants of the Sun', penonton sudah bisa menebak bahwa tidak akan ada lagi hal-hal menegangkan yang menguras emosi di episode terakhir ini. Semuanya akan berjalan sesuai harapan penonton: happy ending. Enam menit pertama di episode terakhir ini juga merupakan menit-menit paling penting dari satu jam durasi dramanya. Karena sisanya hanyalah bersenang-senang, pacaran, ciuman, iklan make up, iklan mobil, iklan pakaian, dan berteriak-teriak menonton Red Velvet yang tampil sebagai cameo.
Ada yang puas, ada juga yang mungkin merasa 'Descendants of the Sun' berakhir terlalu aman. Perolehan rating episode terakhirnya terbilang tetap oke meski ternyata tidak luar biasa yakni 38,8%, meningkat 4,0% dari episode sebelumnya (dari hasil survey Nielsen Korea). Namun angka ini ternyata masih tidak bisa mengalahkan rating episode terakhir drama 'The Moon That Embraces The Sun' tahun 2012 silam yang menembus angka 42,2%.
Sebagai drama pre-recording pertama, 'Descendants of the Sun' sudah terbukti sukses. Mulai dari drama sampai soundtrack-nya disukai dan dicari-cari. Tidak berlebihan rasanya kalau drama ini kemudian dijadikan tolok ukur untuk drama TV dengan treatment sama di Korea Selatan yang akan tayang dan juga akan diproduksi ke depannya.
Kini tiba saatnya untuk berpisah dengan semuanya. Selamat tinggal, Yoo Shi Jin!
![]() |