Ini Rahasia GIGI Tetap Solid

Ini Rahasia GIGI Tetap Solid

Fakhmi Kurniawan - detikHot
Kamis, 11 Jun 2015 08:47 WIB
Ini Rahasia GIGI Tetap Solid
GIGI (Noel/detikHOT)
Jakarta - Grup band GIGI sudah sukses bertahan lebih dari dua dekade di industri musik Indonesia. Meski sempat bongkar-pasang personel, GIGI tetap konsisten merilis karyanya.

Tentunya grup band pelantun 'Jomblo' itu punya rahasia agar tetap bertahan. Apa rahasianya?

"Kita nggak pernah mikirin sekarang musik zamannya apa. Mau boyband, melayu atau apa, kita nggak pernah ikut-ikutan," ucap sang vokalis, Armand Maulana saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (10/6/2015).

Armand menuturkan GIGI selalu muncul dengan cita rasa yang sama. Mereka seperti terus menjaga kualitas dan warna yang sama dari awal muncul hingga saat ini.

"Ya kita dikenal sebagai GIGI. Musik yang dibawakan juga sama seperti punya pasar tersendiri," jelasnya.

GIGI sendiri sudah terbentuk sejak 1994 silam dengan formasi awal Aria Baron (gitar), Thomas Ramdhan (bass), Ronald Fristianto (drum), Dewa Budjana (gitar) dan Armand Maulana (vokal). Hingga saat ini formasi GIGI menyisakan Armand, Budjana, Thomas dan Gusti Hendy di posisi drum.

Sepanjang kariernya sudah 13 album reguler dirilis mereka. Selain itu juga ada beberapa album religi, greatest hits dan soundtrack yang sempat digarap GIGI.

(fk/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads