Istri dari Anto Hoed tersebut mempercayakan Krisdayanti untuk membawakan karyanya itu. KD, begitu sang Diva biasa disapa, mengaku sampai menangis mendengar lirik lagu yang dinilainya memang sangat menyentuh hatinya.
"Saya menangis, saya kagum. Dari pertama saya mendapatkan email lagu ini saya tak kuasa menahan tangis," ucap KD di MD Building, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (15/5/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
KD menilai lirik yang dibuat oleh Melly sangatlah indah. Lagu tersebut juga dinilai istri dari Raul Lemoa itu sebagai perwakilan dari para wanita yang telah disakiti hatinya.
"Saya mewakili banyak perempuan yang terdzalimi," kata KD.
"Saya sangat beruntung. Kesempatan ini mungkin tidak akan datang dua kali," bebernya menjelaskan mengapa dirinya mau menerima tawaran untuk menyanyikan soundtrack tersebut.
(dar/fk)











































