Penyanyi cilik tenar menjadi korban tindak percobaan perkosaan oleh manajernya sendiri yang juga merupakan pria berinisial AD. Tapi saat peristiwa itu terjadi, sang korban melawan.
"Sudah terjadi dan melawan," terang Ketua Komnas Perlindungan Anak dihubungi detikHOT, Rabu (11/3/2015).
Sang penyanyi mengadu ke Komnas PA pada Senin (9/3) lalu. Kepada Arist, penyanyi menceritakan peristiwa itu terjadi sekitar sebulan lalu saat dirinya melakukan show di Malaysia dan Singapura.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya akan menemani penyanyi. Ada testimoni dari korban, saya nggak tahu isinya apa. Komnas PA memfasilitasi untuk menceritakan apa yang dia rasakan kepada media," sambung Arist.
Simak: Deretan Selebriti Indonesia yang Menikah Diam-diam di Awal Tahun 2015
Dia juga berencana melaporkan sang manajer ke polisi setelah mengadu ke Komnas PA. Pihak manajer sang penyanyi belum bisa dikonfirmasi.
(kmb/mmu)











































