Pameran #SeniLawanKorupsi Sukses Dipadati Pengunjung

Pameran #SeniLawanKorupsi Sukses Dipadati Pengunjung

Tia Agnes Astuti - detikHot
Jumat, 06 Mar 2015 09:59 WIB
Dok.Tia Agnes/ detikHOT
Jakarta -

Meski persiapan pameran #SeniLawanKorupsi terbilang singkat namun para pecinta seni maupun publik berhasil memadati kompleks Taman Ismail Marzuki (TIM) tadi malam. Acara yang digelar di beberapa titik kompleks pusat kesenian tersebut dipadati pengunjung.

Para seniman dahulunya dianggap tidak peduli dengan kasus korupsi di Indonesia. Bahkan dibilang hanya berkarya saja tanpa peduli dengan segala peristiwa yang terjadi.

Namun, gerakan #SeniLawanKorupsi yang diadakan semalam adalah pembuktian. "Sekarang bukan soal KPK, ini seperti lonceng kematian bagi keseluruhan Tanah Air. Kami menolak berada di pinggiran sebagai penonton gaduh tapi masuk ke dalam gelanggang," ucap ketua acara #SeniLawanKorupsi dari Koalisi Seni Indonesia, Abduh Aziz saat sambutan semalam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca Juga: Jelang Orasi Anti Korupsi, Seni Lakban #SaveAhok Ada di Pintu Masuk TIM

"Kami bersuara, dan semoga publik mendapatkan pencerahan bagi kita semua," tambahnya lagi.

Berbarengan dengan orasi budaya yang digelar di Graha Bakti Budaya (GBB) TIM. Di pelataran Teater Jakarta juga terdapat aksi musik oleh Morfem, Marjinal, dan lain-lain.

Sedangkan di lobi Teater Kecil, TIM terdapat pameran poster karya seniman ibukota. Poster-poster interaktif dan menyindir kasus korupsi tersebut diisi oleh 23 komunitas kreatif dan kelompok seniman.

"Saya tahu agenda ini dari Twitter. Karena hastag #SeniLawanKorupsi kan baru booming tiga hari lalu," ucap salah satu pengunjung, Anton.

Ia mengaku menyukai kaya-karya poster di pameran tersebut. Khususnya yang menggelitik tentang poster bergambarkan Ahok sedang mengacungkan jari telunjuknya. Di poster tersebut, terdapat ruang kosong yang bisa dituliskan oleh pengunjung.

Tak hanya poster bergambar Ahok, tapi karya seni interaksi lainnya juga terdapat di karya sebuah cermin dengan tulisan 'Korupsi? Ngaca Elu!'.

Pameran #SeniLawanKorupsi di lobi Teater Kecil dapat dilihat hingga 9 Maret 2015, bukan berakhir semalam seperti yang dijadwalkan. Selamat menikmati poster-poster menyentil koruptor!

(tia/tia)

Hide Ads