Rilis Novel Baru, Kazuo Ishiguro Tur 7 Kota

Rilis Novel Baru, Kazuo Ishiguro Tur 7 Kota

- detikHot
Kamis, 22 Jan 2015 09:50 WIB
Rilis Novel Baru, Kazuo Ishiguro Tur 7 Kota
Jakarta - Setelah menerbitkan novel terakhirnya 10 tahun yang lalu, penulis asal Jepang Kazuo Ishiguro merilis buku terbarunya 'The Buried Giant'. Rencananya, ia akan mulai tur tujuh kota di Inggris.

Kota pertama yang dipilih oleh penulis yang meraih Man Booker Prize ini adalah London. Persisnya di Waterstones Piccadilly pada 2 Maret 2015 mendatang. Kemudian, ia akan melanjutkan ke kota Manchester, Edinburgh, Bath, Ely, Nottingham, dan Oxford.

Pada Oktober 2015, Ishiguro dikabarkan juga akan singgah di Cheltenham Literary Festival, Inggris. Namun menurut informasi dari The Booksheller, selain ke-7 kota tersebut, Ishiguro akan menyempatkan untuk mampir di kota-kota lainnya di Inggris.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca Juga: Ini Pameran Seni Indonesia yang Paling Ditunggu 2015

Novel ketujuh ini bercerita tentang pasangan tua yang melakukan perjalanan untuk menemukan anaknya. Perjalanan 'semi-mitos' ini membuat keduanya berkeliling ke berbagai tempat.

Awalnya, istri Ishiguro mengira draft awal novelnya adalah sampah. "Butuh waktu mengumpulkan energi lagi dan memulai cerita dari awal," ucapnya, Kamis (22/1/2015).

Sebelumnya, Ishiguro pernah menerbitkan buku 'Never Let Me Go' yang menjadi laris di dunia. Novel tersebut menjadi salah satu dari 100 novel terbaik sepanjang masa dan diadaptasi ke dalam layar lebar serta dibintangi oleh Keira Knightley.

Tur promosi yang dilakukan Ishiguro di tahun ini, sama seperti aksi terbaru yang dilakukan oleh Haruki Murakami. Murakami baru saja merilis situs terbarunya Mr.Murakami Place dan menjawab pertanyaan dari para penggemarnya.

(tia/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads