Terhanyut Suara Merdu Tulus di Jazz Gunung 2015

Hot Photo

Terhanyut Suara Merdu Tulus di Jazz Gunung 2015

Fakhmi Kurniawan - detikHot
Senin, 15 Jun 2015 19:25 WIB

Jakarta -

Setelah dibuka oleh beberapa panggagas jazz Tanah Air, kini gilran Tulus yang didaulat menutup Jazz Gunung hari pertama, tepatnya pada Jumat (12/6/2015) di Gunung Bromo, Probolinggo, Jawa Timur. Bawakan lagu-lagu andalannya, Tulus buat para penonton bernyanyi bersama.

Ratusan penonton nampak antusias saat si 'Gajah' naik ke panggung.
    Lagu yang diambil dari album keduanya 'Baru' pun didaulat menjadi pembuka penampilannya. Sontak penonton langsung berebut mengabadikan penampilan Tulus.
    Seperti biasa, choir penonton pun langsung pecah. Bait demi bait dinyanyikan penonton seakan ingin berduet dengan Tulus.
    Beberapa lagu seperti, 'Matahari', 'Bumerang', 'Teman Hidup', 'Diorama', 'Bunga Tidur', 'Sewindu' hingga 'Sepatu' sukses membuat penonton puas.
Lagu 'Jangan Cintai Aku Apa Adanya' juga sanggup membius penonton.
    Penampilan penyanyi yang baru merilis dua album itu ditutup dengan 'Kisah Sebentar'. Histeria penonton pun seperti mengantar Tulus turun panggung.
Terhanyut Suara Merdu Tulus di Jazz Gunung 2015
Terhanyut Suara Merdu Tulus di Jazz Gunung 2015
Terhanyut Suara Merdu Tulus di Jazz Gunung 2015
Terhanyut Suara Merdu Tulus di Jazz Gunung 2015
Terhanyut Suara Merdu Tulus di Jazz Gunung 2015
Terhanyut Suara Merdu Tulus di Jazz Gunung 2015
Hide Ads