Kangin sebelumnya sudah syuting variety show 'Law of the Jungle' bersama Leeteuk. Semua episode sudah rampung dan siap ditayangkan awal bulan Juni mendatang. Namun karena insiden tabrakan akibat menyetir mabuk yang mencuat, SBS memilih tidak menayangkan wajah Kangin.
Baca Juga: Heechul Hapus Instagram Pasca Kecelakaan Kangin 'Super Junior'
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kangin dijadwalkan untuk tampil di acara itu dalam dua minggu ke depan. Akan sangat sulit untuk kami kalau mau syuting ulang, jadi kami akan menghilangkan bagian-bagian Kangin sebanyak mungkin," kata mereka.
Simak Juga: Lihat Video Rekaman CCTV Kecelakaan Kangin 'Super Junior'
Tidak hanya acara TV di SBS saja, penampilan pemilik nama asli Kim Young Woon itu di acara radio KBS 'Super Junior Kiss the Radio' juga dibatalkan. Kangin seharusnya jadi DJ pada episode 24 hingga 26 Mei lalu. Namun KBS mengabarkan X Sports News bahwa penampilan Kangin sudah dibatalkan.
Selasa dini hari Kangin menabrak sebuah lampu jalan di kawasan Gangnam, Seoul, karena menyetir saat mabuk. Dalam darahnya mengandung lebih dari 0,05% alkohol sehingga ia harus diperiksa polisi dan SIM-nya dibekukan.
(ron/tia)