Nenek 88 Tahun Korban Perang Dunia II Tulis Surat untuk Song Hye Kyo

Nenek 88 Tahun Korban Perang Dunia II Tulis Surat untuk Song Hye Kyo

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Senin, 16 Mei 2016 17:00 WIB
Foto: KBS 2TV.
Jakarta - Yang Geum Duk, seorang perempuan 88 tahun mendadak jadi sorotan. Korban penjajahan Jepang di Perang Dunia II tersebut menulis surat panjang nan menyentuh buat aktris Song Hye Kyo. Apa isinya?

Sang nenek menulis curahan hatinya kepada aktris pemeran 'Descendants of the Sun' itu. Karena Song Hye Kyo berani menolak tawaran kerja sama sebagai bintang iklan perusahaan otomotif asal Jepang, Mitsubishi.

Baca Juga: Rain dan Kim Tae Hee Liburan ke Jeju untuk Rencanakan Pernikahan?

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketika berusia 14 tahun, Yang Geum Duk adalah korban kerja paksa di pabrik Mitsubishi Heavy Industries di Jepang saat Perang Dunia II. Mendengar apa yang dilakukan oleh Song Hye Kyo ia pun merasa tersentuh dan bahagia. Berikut kutipan suratnya:

"Aku duduk di bangku kelas enam SD di Naju ketika kepala sekolah kami, orang Jepang, masuk ke kelas bersama dengan perwakilan dari pemerintah, dan memberitahu kami untuk melanjutkan SMP di Jepang. Mereka membujuk kami untuk meninggalkan Korea dan bilang kami akan mendapatkan banyak uang. Penderitaan dan air mata yang kami rasakan setelah itu tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Kami tidak masuk SMP dan mengalami kelaparan dan tekanan karena bekerja di pabrik. Hidup kami berakhir menjadi budak Jepang, dan kami sangat membencinya." tulis Yang Geum Duk.

Ia juga menulis pengalamannya terjebak selama tiga jam di bawah reruntuhan pabrik dalam bencana gempa bumi. Selanjutnya ia memuji Song Hye Kyo karena telah berani menolak tawaran Mitsubishi untuknya.


Simak Juga: Seolhyun 'AOA' Jadi Bahan Celaan Netizen

"Ketika aku mendengar keputusanmu menolak tawaran Mitsubishi, aku menangis dan merasa bahwa rasa sakit yang dirasakan nenek tua ini meluap keluar. Aku sangat bahagia sampai-sampai kalau aku punya sayap mungkin aku akan terbang. Aku ingin berterimakasih atas keputusanmu yang layak dipuji. Buat kami, ini bukan cuma masalah uang tapi juga permohonan maaf dari Mitsubishi, dan keputusanmu sudah satu langkah di depan. Aku benar-benar ingin mereka meminta maaf bahkan sampai aku meninggalkan dunia ini. Sampai akhir aku ingin berhasil apapun yang terjadi dengan bantuan dari semua orang yang membantu kami. Terima kasih dan aku ingin bertemu denganmu, Ny. Song. Aku sering melihatmu di TV. Semoga Tuhan memberikan kesehatan dan kebahagiaan." tutupnya.

Aktris yang namanya meroket berkat 'Full House' itu sebelumnya ditawari jadi model produk Mitsubishi Motors. Namun saat diskusi dengan manajemen mereka menemukan fakta bahwa Mitsubishi terlibat dalam kerja paksa kepada orang Korea di masa lalu sehingga Song Hye Kyo menolak tawaran kerja sama itu.

(ron/mmu)

Hide Ads