Ganti Nama, Peterpan Siapkan Logo Baru

Ganti Nama, Peterpan Siapkan Logo Baru

- detikHot
Rabu, 14 Nov 2007 12:44 WIB
Jakarta - Pasca mengeluarkan Andhika dan Indra, 8 Oktober 2006 lalu, sempat terjadi sengketa atas nama Peterpan. Namun karena masih ada kontrak dengan pihak label akhirnya nama tersebut masih disandang kubu Ariel.Kontrak pun kelar selepas tahun 2007. Itu artinya Ariel, Loekman, Uki dan Reza harus mencari nama baru untuk band mereka.Sebelum berganti nama, Peterpan bersiap dengan logo dan situs baru yang saat ini masih menggunakan alamat Peterpanband. Secepatnya Peterpan akan mengeluarkan logo dan situs mereka."Tapi itu risiko, jadi kita ngeluarin logo dulu, jadi ntar lihat logo, orang udah tahu itu kita. Nantilah secepatnya kita keluarin logonya," ujar Ariel ditemui di Hotel Pangrango 2, Jl. Pajajaran, Bogor, Selasa (13/11/2007) malam.Hingga kini Ariel mengaku belum menemukan nama yang tepat untuk bandnya. Namun yang jelas akan ada pembaharuan dari segala segi setelah Peterpan berganti nama."Kita juga mengantisipasi pembaharuan. Itu kenapa ada logo baru, web baru. Warna musik nggak berubah banget, konsep ya berubah dikit. Gimanapun cuma namanya aja yang lain, orangnya masih kita kok," jelas Ariel seraya tersenyum. (yla/yla)

Hide Ads