Astrid, penyanyi yang memiliki suara khas, menutup 2023 dengan merilis single keenamnya yang berjudul Tak Ingin. Lagu ini merupakan versi remastered dari lagu hits band Wong yang dirilis pada 1999.
Astrid mengaku cukup tertantang untuk mengerjakan proyek ini.
"Menyanyikan ulang sebuah lagu hits tentu memiliki kesulitan tersendiri, yaitu bagaimana kita bisa menyajikan sesuatu yang berbeda, tapi tetap bisa dinikmati karena lagu ini sudah dikenal dan sangat indah," jelas Astrid.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Versi remastered dari Tak Ingin ini mendapat perubahan aransemen musik menjadi full orchestra, begitu juga dengan cara menyanyikannya. Astrid berharap bahwa versi terbaru ini akan bisa diterima khalayak luas yang sudah terbiasa dengan versi aslinya.
"Semoga lagu ini akan membuat para penikmat musik tahun 2000-an awal bisa bernostalgia, sementara untuk penikmat musik yang ada di era sekarang ini menjadi tahu akan keberadaan lagu ini dan bisa menyukai versi orisinal tahun 1999 serta versi yang Astrid nyanyikan di tahun 2023 ini," harap Astrid.
Merilis enam single dalam jangka waktu satu tahun jelas merupakan prestasi tersendiri bagi Astrid. Untuk itu, menutup tahun 2023, ia mengutarakan harapan terhadap karier bermusiknya di tahun 2024.
"Sebagai penyanyi, aku ingin bisa terus konsisten berkarya dengan melahirkan single, bahkan album, yang bisa menghibur masyarakat," ujar Astrid.
"Aku juga bersyukur karena para penikmat musik Indonesia masih menyukai lagu-laguku, baik itu dari yang dirilis 20 tahun lalu maupun yang sekarang. Bagiku, semua itu adalah berkah yang tak ternilai."
Astrid berharap bahwa single Tak Ingin versi remastered ini bisa diterima oleh para penikmat musik di Indonesia dan bisa menjadi salah satu lagu hits di tahun 2024.
(dar/dar)