Jasmine Nadya Sempatkan Bermusik di Sela Kesibukan Syuting

Jasmine Nadya Sempatkan Bermusik di Sela Kesibukan Syuting

Dicky Ardian - detikHot
Rabu, 25 Okt 2023 13:17 WIB
Jasmine Nadya
Foto: Jasmine Nadya
Jakarta -

Jasmine Nadya, aktris dan penyanyi yang kini tengah naik daun, mengaku selalu menyempatkan diri untuk bermusik di sela jadwal syutingnya. Menurutnya, bermusik adalah cara yang paling efektif untuk mengembalikan energinya di tengah kesibukannya.

"Aku suka banget bermusik. Jadi kalau lagi shooting, aku selalu cari kesempatan untuk nyanyi-nyanyi," ujar Jasmine Nadya saat ditemui di sela syuting film terbarunya.

Jasmine Nadya mengaku sering bernyanyi bersama pemain lain di lokasi shooting. Mereka biasanya memanfaatkan momen break untuk berkaraoke atau sekadar bernyanyi bersama.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kadang kalau ada alat musik atau ada yang bawa gitar, kita jadi nyanyi-nyanyi di lokasi syuting pas break," imbuhnya.

Jasmine Nadya juga mengatakan bermusik dapat membantunya membangun chemistry dengan pemain lain. Selain itu, bermusik juga dapat membuat suasana shooting menjadi lebih menyenangkan dan tidak membosankan.

ADVERTISEMENT

"Jamming biasanya bisa bangun chemistry antara pemain, terus juga suasana shooting jadi lebih asik aja nggak bosan, jadi moodbooster gitu," jelasnya.

Meskipun suka bernyanyi dan menghidupkan suasana sekitar, Jasmine Nadya mengaku bukan tipikal yang suka membawa barang-barang berat seperti gitar.

"Aku tipe yang males bawa banyak-banyak barang kalau shooting. Jadi biasanya aku suka minjem kalau ada yang bawa gitar aja," tutupnya.




(dar/dar)

Hide Ads