Ninaya Rilis Single Baru dengan Nuansa Ceria

Ninaya Rilis Single Baru dengan Nuansa Ceria

Dicky Ardian - detikHot
Senin, 25 Sep 2023 19:59 WIB
Ninaya
Foto: Ninaya
Jakarta -

Ninaya, penyanyi muda asal Malang, Jawa Timur, kembali merilis single terbarunya yang berjudul Lepas Darimu. Lagu ini diciptakan oleh Ilham Baso dan bergenre dance.

Lagu Lepas Darimu menceritakan tentang perasaan bahagia seseorang yang akhirnya bisa melepaskan diri dari hubungan asmara yang tidak sehat. Liriknya yang sederhana dan mudah diingat, serta musiknya yang ceria, membuat lagu ini cocok untuk menjadi mood booster.

"Lagu ini sebagai reminder juga kalo kita juga harus mencintai diri kita sendiri, salah satunya dengan cara melepaskan diri dari hubungan yang tidak sehat," ungkap Ninaya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ninaya telah merilis beberapa single sebelumnya, di antaranya Aku Ratumu, Ampuni Aku Ya Allah, It's Ok I'll Be Fine, dan Salah Paham. Single-single tersebut telah mendapat respon positif dari masyarakat.

Video klip dari Lepas Darimu akan dirilis di berbagai platform digital dan tentunya di channel YouTube Le Moesik Revole.

ADVERTISEMENT

Ninaya berharap single terbarunya ini bisa diterima dan mendapat respon yang positif dari masyarakat. Ia juga berharap bisa terus berkarya untuk musik Indonesia.




(dar/dar)

Hide Ads