Pengalaman menarik God Bless di dunia musik selama 50 tahun ini memang tak ada habisnya. Mereka pernah satu kali batal manggung jadi band pembuka konser Deep Purple pada 1975.
Kala itu, God Bless dikonfirmasi akan menjadi band pembuka konser rock star itu selama dua hari. Yaitu pada 4 dan 5 Desember 1975.
Sayangnya, Ahmad Albar cs itu hanya bisa manggung satu kali pada hari kedua. Sebab, ada kesalahan teknis pada hari pertama.
"Harusnya kita dua hari pas confirm itu alat-alat kita setting semua bareng sama Deep Purple. Lalu hari pertama ya ada beberapa alat Deep Purple yang ketahan ya (di bandara)," ujar Hendra Lie selaku produser eksekutif Mata Elang Production di kawasan Palmerah, Jakarta Pusat, Rabu (21/6/2023).
Hendra Lie yang pada tahun itu masih menjadi manajer God Bless juga menjelaskan keadaan venue konser Deep Purple. Pihak promotor ingin tim Deep Purple men-setting alatnya lebih dulu ketimbang God Bless.
Kala itu, para penonton sudah tak sabar masuk ke venue sehingga persiapan setting alat God Bless belum terlaksana.
"Tapi akhirnya penonton sudah maksa masuk, ya kita nggak kebagian setting alat. Akhirnya kita nggak jadi dan membiarkan Deep Purple yang setting," tutur Hendra Lie.
"Kan kalau kita nanti setting belakangan nanti maaf-maaf nih ya, nanti dibilang 'band Melayu gini hari baru repot'. Akhirnya kita baru akan manggung di hari kedua," sambungnya.
Baca juga: God Bless Musik Garang, Hati Tenang |
Hendra Lie berusaha mengingat momen menarik itu hingga sekarang. Baginya, hal itu tak akan pernah ia lupakan.
Kini God Bless telah memasuki usia 50 tahun berkarya di dunia musik Tanah Air. Mereka sudah menerobos empat generasi perkembangan industri musik.
Perayaan ulang tahun ke-50 God Bless juga akan dilaksanakan dengan menjalani tur di enam kota. Untuk konser besarnya digelar di Istora Senayan Jakarta pada November 2023.
Simak Video "Video: Sopir Bajaj Jakpus Dipanggil Dishub 2 Kali Usai Viral Diduga Dipalak"
(pig/mau)