Hal yang Bisa Dinantikan dari Konser Coldplay di Jakarta

Hal yang Bisa Dinantikan dari Konser Coldplay di Jakarta

Diah Retno Andani - detikHot
Selasa, 09 Mei 2023 21:04 WIB
Coldplay konser di Indonesia.
(Foto: instagram) Poster konser Coldplay di Jakarta.
Jakarta -

Coldplay telah dikonfirmasi akan menggelar konser di Jakarta pada 15 November 2023. Ini merupakan konser tunggal dan pertama kalinya di Indonesia.

Para penggemar sangat antusias menyambut kedatangan mereka nantinya. Mereka juga pasti memiliki ekspektasinya tersendiri terhadap konser tersebut.

Berikut merupakan hal yang bisa penggemar nantikan di konser Coldplay:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Deretan lagu andalan

Coldplay memiliki banyak lagu andalan yang siap dinyanyikan saat konser. Termasuk Fix You, My Universe, Yellow, Paradise, Viva La Vida, dan lainnya. Lagu-lagu tersebut sudah pasti bisa dinantikan untuk dibawakan saat konser di Jakarta berlangsung. Penggemar pun nantinya bisa bernyanyi bersama yang membuat momen tersebut semakin tak terlupakan.

@ivana.scott An unforgettable concert 🀩😭 @coldplay #coldplay #coldplaylondon #coldplaywembley #fixyou #coldplaylive ♬ original sound - IvanaScott

ADVERTISEMENT

2. Venue yang luas

Band asal London ini sudah dipastikan akan menyambangi Indonesia dalam tur dunia pada 15 November 2023. Adapun tempat yang akan digunakan yaitu berada di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Penggemar bisa menantikan pemanfaatan venue yang luas. GBK sendiri memiliki kapasitas 78 ribu single seat. Ini akan menjadi konser yang megah dan fantastis.

3. Pencahayaan panggung

Konser selalu identik dengan pencahayaan khusus baik di panggung maupun di sekitar yang membuat suasana semakin fantastis. Penggemar bisa menantikan hal tersebut. Pada konser kali ini Coldplay juga memilih PixMob sebagai gelang pemancar cahaya yang digunakan oleh penggemar secara individu. PixMob ini diklaim lebih ramah terhadap lingkungan.

@dhannyz #coldplay#coldplayconcert#askyfullofstars#music#live ♬ suara asli - Danny

4. Mix and match outfit

Adanya konser biasanya juga menjadi ajang peragaan busana bagi para penggemar. Mereka berusaha tampil sebaik mungkin untuk datang ke Music of The Spheres World Tour. Bisanya para penggemar juga telah menyiapkan outfit mereka sejak jauh-jauh hari. Mereka memadu padankan busana untuk konser senyaman dan sekreatif mungkin.

@eviewallacexo Best concert everπŸ₯Ή #coldplay #musicofthespheresworldtour #skyfullofstars #concert ♬ original sound - Evie x

5. Enjoy the concert!

Hal yang bisa dinantikan oleh para penggemar selanjutnya adalah menikmati pertunjukan. Dapat hadir dan berada di tengah-tengah konser Coldplay merupakan suatu momen yang menakjubkan. Apalagi ini merupakan konser tunggal dan pertama kalinya di Indonesia. Untuk itu penggemar bisa bersenang-senang dengan yang lainnya sambil sesekali ikut bernyanyi bersama.

(aay/aay)

Hide Ads