Pernah Icip Jajanan RI, Stacey Ryan Akan Tampil di BNI Java Jazz 2023

Pernah Icip Jajanan RI, Stacey Ryan Akan Tampil di BNI Java Jazz 2023

Atta Kharisma - detikHot
Kamis, 13 Apr 2023 21:28 WIB
Stacey Ryan
Foto: Instagram @staceyryanmusic
Jakarta -

Nama Stacey Ryan mungkin cukup populer di kalangan pengguna TikTok. Pelantun lagu ''Fall in Love Alone' ini ternyata pernah datang ke Indonesia dan mencoba beberapa jajanan lokal loh!

Misalnya beberapa waktu lalu, Stacey diajak masak mie instan bareng oleh penyanyi Ziva Magnolya. Sambil memasak, keduanya pun berbincang tentang musik sebagai sesama penyanyi.

Tak hanya itu saja, Stacey bahkan pernah diundang oleh Nagita Slavina ke rumahnya di kawasan Andara untuk mencicipi aneka jajanan. Berbagai gerobak pun didatangkan Nagita untuk menjamu penyanyi asal Kanada tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Stacey pun tak sungkan menyantap beragam jajanan yang dihidangkan, mulai dari yang tradisional hingga modern. Stacey pun mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan saat mencicipi jajanan seperti mie bakmi, es goyang, dan croffle.

Saat mencicipi mie bakmi untuk yang pertama kalinya, Stacey langsung dibuat takjub dengan kelezatan topping se'i sapi pada hidangan tersebut. Ia pun memuji dan mengatakan daging sapi panggang ala Indonesia tersebut sangat enak.

ADVERTISEMENT

Ketika mencoba es goyang, Stacey pun langsung jatuh hati pada 'popsicle' ala kampung tersebut. Menu yang diperkenalkan Nagita dengan sebutan es sinar Garut itu terasa pas di lidah Stacey karena rasanya yang lezat tapi tidak terlalu manis.

Stacey semakin dibuat jatuh hati dengan kuliner Indonesia saat mencoba croffle. Tekstur renyah dan flaky ala croissant, serta taburan gula di atasnya menjadikan croffle jajanan Indonesia terbaik yang pernah ia cicipi. Bahkan, Stacey berandai-andai untuk menyantap croffle dengan paduan sirup maple khas Kanada.

Stacey pun akan kembali ke Indonesia dalam waktu dekat. Eits, tapi bukan untuk berlibur dan mencicipi jajanan Indonesia. Melainkan, untuk tampil di salah satu festival musik besar di Indonesia yaitu BNI Java Jazz Festival 2023.

Buat kamu yang ingin menyaksikan lineup musisi yang pastinya keren-keren banget di BNI Java Jazz Festival 2023, bisa loh membeli tiketnya dengan menggunakan Kartu BNI. Ada promo Buy 1 Get 2 untuk pembelian tiket Daily Pass dengan Kartu BNI, jadi jangan sampai terlewat ya! Selain itu, ada juga Cicilan 0% periode 3 bulan dan hemat hingga 50% dengan BNI Rewards Point untuk pembelian tiket menggunakan Kartu Kredit BNI. Info detail promo Buy 1 Get 2 bisa kamu cek langsung di bit.ly/TIKETBNIJJF2023 ya!

(fhs/ega)

Hide Ads