Bagi penggemar Setia Band, ini mungkin adalah momen yang dinantikan sejak lama. Charly Van Houten dan Pepeng akhirnya ngeband lagi bareng Pepep untuk proyek musik terbaru.
Setia Band merilis lagu 7 Tahun bersama drummer lamanya tersebut. Charlie Van Houten tentu punya alasan mendalam mengapa akhirnya menggandeng Pepep untuk proyek ini.
Ia menyebut lagu ini pas untuk dibawakan bersama-sama. Musisi 42 tahun itu menilai Pepep adalah sosok penting yang tidak bisa dilepaskan dari kariernya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Salah satu alasannya karena memang lagu 7 Tahun ini sangat begitu menggambarkan perjalanan ST12," ujar Charly Van Houten.
Baca juga: Potret Gisel Gemulai Menari di Gunung Bromo |
Seperti diketahui, band yang melahirkan banyak hits tersebut harus pecah karena para personelnya yang cabut. Charlie Van Houten akhirnya membentuk Setia Band.
"Ketika masih bergabung selama tujuh tahun lalu, Charly dan Pepeng memutuskan untuk keluar. Ketika saya menawarkan ke Pepep lagu ini, di langsung menyambut dan mau untuk menggarap lagu ini," kata Charly Van Houten.
Meski lama tidak bersama, tapi chemistry itu masih ada. Charly Van Houten menyebut proses produks lagu ini terbilang cepat.
Menurutnya yang menempuh proses panjang adalah bagian pembuatan video musiknya yang akan tayang di MD Global. Menggandeng Gisella Anastasia, Setia Band harus pintar-pintar mencocokkan jadwal agar bisa pas karena kesibukan masing-masing.
"Proses rekaman sih alhamdulillah cuma dua hari. Yang lama justru pembuatan klipnya, karena bikinnya di Gunung Bromo, Jawa Timur. Terus juga harus mencocokan jadwal Gisel," jelas Charly Van Houten.
"Saking sulitnya cari waktu yang tepat, proses syutingnya sampai tertunda hampir satu bulanan," lanjutnya.
(dar/dar)