Sosok Personel Debu Yang Alami Luka Parah Akibat Kecelakaan Probolinggo

Sosok Personel Debu Yang Alami Luka Parah Akibat Kecelakaan Probolinggo

Pingkan Anggraini - detikHot
Senin, 18 Apr 2022 11:48 WIB
Daood Abdullah Al Daood
Foto: Instagram Daood Debu
Jakarta -

Rombongan grup musik Debu mengalami kecelakaan mobil di kilometer 837.200 tol Probolinggo arah Pasuruan, Jawa Timur. Kejadian ini dialami mereka pada Senin (18/4/2022) pukul 00.00 WIB.

Menurut keterangan yang diterima detikcom, mobil rombongan Debu, Toyota Velfire dengan nomor polisi L 1055 DL rusak berat di bagian depan.

Dalam mobil tersebut terdapat 5 orang penumpang yang salah satunya personel Debu, Daood Abdullah Al Daood (35).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut rilis yang diterima detikcom, Daood Debu selamat dalam kecelakaan itu. Namun dua temannya asal Malaysia tewas.

Kedua temannya yaitu Firdaus (31) warga Kuala Lumpur dan Alhadad Amal Sheikh Aidaros (30) warga Selangor, Malaysia.

ADVERTISEMENT

Lebih lanjut, Daood Debu mengalami luka berat akibat kecelakaan itu. Selain itu dua temannya yang lain mengalami hal serupa.

Saat ini para korban kecelakaan telah dibawa dan mendapatkan perawatan medis di RSUD Dr Mohamad Saleh Kota Probolinggo.

Diketahui, Daood Abdullah Al Daud lahir di Texas, Amerika, pada 28 September 1988. Daood Debu merupakan putra dari pasangan Syekh Fattaah dan Layla Eriksen.

Sementara itu, sang kakak bernama Kumayl Mustafa Daood yang merupakan vokalis Debu.

Lebih lanjut, ayah Daood Debu juga pendiri grup band Dust on the Road dengan melatarbelakangi dirinya menjadi seorang pemusik.

Daood Debu pun kemudian mulai dikenal pertama kali saat tampil bersama grup musiknya itu. Debu merupakan grup musik yang berisikan pria-pria berparas asing menyanyikan lagu gambus.

Daood Debu mulai bergabung dengan grup musiknya itu sejak ia masih berusia 14 tahun.




(pig/pus)

Hide Ads