Seriusi Proyek Solo, Hayley Williams Cerita Soal Masa Lalu

ADVERTISEMENT

Seriusi Proyek Solo, Hayley Williams Cerita Soal Masa Lalu

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Rabu, 22 Apr 2020 12:48 WIB
Paramore
Foto: Paramore (dok. MCM Live)
Jakarta -

Vokalis Paramore, Hayley Williams, semakin tampak serius menggarap proyek solonya. Ia merilis 'Dead Horse' sebagai single terbaru dari album debut solonya yang berjudul 'Petals for Armor'.

Lagu 'Dead Horse' diproduseri oleh gitaris Paramore, Taylor York, dan bercerita mengenai pengalaman yang ia rasakan di masa lalunya.

"Lagu 'Dead Horse' memperlihatkan kekuatan dari versi yang lebih muda dan lebih lemah dari diriku," ungkap dikutip dari NME, Rabu (22/4/2020).

"Aku rasa semua hal ini harus diungkapkan agar bisa menemukan aku ingin menjadi perempuan yang seperti apa," sambung dia.

Hayley Williams merilis karya-karyanya satu persatu dan membagi album penuhnya dalam dua mini album. Mini album kedua yang berjudul 'Petals for Armor II' rilis hari ini, di waktu yang bersamaan dengan dikeluarkannya 'Dead Horse'.

Dalam 'Petals for Armor II' juga terdapat lagu lainnya, yakni 'Why We Ever', 'My Friend', 'Over Yet' dan 'Roses/Lotus/Violet/Iris'.

Album penuh 'Petals for Armor' rencananya akan dikeluarkan oleh Hayley Williams pada bulan depan.

[Gambas:Youtube]






Simak Video "Lineup WWWY Festival Bikin Menjerit, Ada MCR hingga Paramore!"
[Gambas:Video 20detik]
(srs/dar)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT