Pilih Nonton Marcell Siahaan Atau Project Pop di Malam Tahun Baru?

Pilih Nonton Marcell Siahaan Atau Project Pop di Malam Tahun Baru?

Komario Bahar - detikHot
Minggu, 29 Des 2019 16:58 WIB
Foto: Marcell Siahaan
Jakarta - Masih menyoal acara malam pergantian tahun yang ramai-ramai diselenggarakan oleh tempat wisata dan pusat perbelanjaan, Marcell Siahaan dan Project Pop juga menjadi magnet di dua lokasi mal Jakarta ini.

Project Pop akan tampil di Lippo Mall Kemang di 31 Desember lusa. Di acara yang diberi tema 'Kemang Retro Party' menghadirkan grup vokal yang digawangi Tika Pangabean Cs ini di sana.

Mereka akan membawakan 10 hits dalam acara yang akan dimulai pada pukul 19.00 WIB di sana sebagaimana keterangan rilis yang diterima detikcom, Minggu (29/12).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pilih Nonton Marcell Siahaan Atau Project Pop di Malam Tahun Baru?Foto: Ismail


Penampilan Project Pop juga akan ditemani OomLeo Berkaraoke dan DJ Disko Darurat.

Sementara di Jakarta Barat, Lippo Mall Puri akan kedatangan solois Marcell Siahaan di malam pergantian tahun.

Marcell dipastikan hadir di Coffee Walk di mal tersebut bareng sajian 'Spectacular fireworks' dan penampilan Crystal Go.

Pilih Nonton Marcell Siahaan Atau Project Pop di Malam Tahun Baru?Foto: Lokasi acara tahun baru


"Momen pergantian tahun selalu menjadi momen yang spesial di mana sebagian besar masyarakat memilih merayakan tahun varu dengan keluarga dengan melakukan aktivitas di luar rumah," ucap Nidia Niekmasari, Corporate PR & Reputation Management Lippo Malls Indonesia.

Jadi sudah ada rencana malam tahun baruan di mana?




(kmb/kmb)

Hide Ads