The S.I.G.I.T Bakal Gunakan Lirik Bahasa Indonesia di Album Baru

The S.I.G.I.T Bakal Gunakan Lirik Bahasa Indonesia di Album Baru

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Kamis, 01 Agu 2019 12:22 WIB
The S.I.G.I.T. Foto: Asep Syaifullah/detikHOT
Jakarta - The S.I.G.I.T tengah menggarap album baru. Kali ini ada yang berbeda. Band asal Bandung tersebut akan menulis lirik dalam bahasa Indonesia di album baru itu.

Hal tersebut dilakukan The S.I.G.I.T karena ingin memperluas jangkauan pendengarnya. Bagi mereka, dengan lirik berbahasa Indonesia, pendengar mereka mungkin lebih dapat mudah menerima lagu-lagunya.

"Sebenarnya berangkat dari ingin keluarin karya yang tidak bahasa Inggris biar kayak 10 tahun jalan, kami mau merambah tingkatan pasar yang lebih luas di Indonesia," kata gitaris Farri Icksan ditemui di Gunawarman, Jakarta Selatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"Untuk melakukan itu, kami butuh lirik yang berbahasa Indonesia, yang relate, yang nggak perlu susah-susah buka kamus. Intinya ingin The S.I.G.I.T dirangkul lebih luas saja," sambungnya.

Lirik lagu tersebut ditulis bersama Farri dan Rekti. Nantinya, lagu itu akan menjadi yang pertama dari The S.I.G.I.T yang ditulis dalam bahasa Indonesia.


The S.I.G.I.T Bakal Gunakan Lirik Bahasa Indonesia di Album Baru



(srs/dar)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads