Dalam rilis yang diterima detikHOT, Daqu Project yang digagas Daarul Quran memiliki misi memberikan motivasi bagi umat Islam untuk menghafalkan Al-Quran. Mereka bergerak melalui musik.
Ini memang bukan kali pertama Rian terlibat sebuah kegiatan bersama Daarul Quran. Sebelumnya, ia juga pernah mengunjungi korban gempa di Lombok bersama-sama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak mau hanya sekadar mendukung, Rian bahkan mengaku bakal memberikan beasiswa untuk para penghafal Al-Quran.
"Menurut aku ini adalah kegiatan yang luar biasa. Harusnya saya bisa meluangkan waktu untuk hal-hal seperti ini ketimbang melulu mikirin bisnis atau uang dari pekerjaan saya sebagai musisi," tutup Rian. (dar/vep)