Namun di tahun ini, We The Fest justru memilih tanggal baru. Bila tahun lalu festival musik tersebut berlangsung pada minggu kedua bulan Agustus, tahun ini WTF 2018 diadakan pada 20 hingga 22 Juli 2018.
Menurut Brand Manager Ismaya Live, Sarah Deshita, pindahnya tanggal tersebut disebabkan oleh faktor eksternal. Di antaranya jadwal Idul Fitri dan adanya festival lain di negara tetangga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Selain itu, kami juga ngobrol sama festival di negara tetangga. Festival mana saja yang artisnya 'WTF banget' jadi kami bisa share line up-nya dengan negara tetangga," tambahnya.
Sarah pun menguraikan, sebenarnya di bulan Agustus juga diselenggarakan satu festival di Asia, hanya saja para penampilnya memiliki skala yang berbeda dengan We The Fest.
"Karakteristiknya lumayan, ibaratnya stadium size. Jadi artisnya skalanya beda. Kami juga ingin mendatangkan mereka, tapi kalau kami kan karakteristiknya emerging artist, very young, very youthful," urai Sarah.
Tahun ini, We The Fest 2018 akan kembali berlangsung di JI Expo Kemayoran, Jakarta Pusat. Ada sejumlah nama musisi lokal dan internasional yang akan mengisi festival tersebut, sebut saja Lorde, SZA, James Bay, The Neighbourhood, Albert Hammonf Jr., Andien, Efek Rumah Kaca, Padi Reborn, dan lain-lain.
Tonton juga: 'We The Fest 2018' Suguhkan Banyak Hal Baru
[Gambas:Video 20detik] (dar/dar)