Tahun 1997 menjadi tahun yang cukup sulit bagi band yang terbentuk pada 1994 tersebut. Pasalnya pada saat itu sejumlah personel GIGI memutuskan keluar hingga hanya tersisa Armand Maulana (vokal) dan Dewa Budjana (gitar) di dalamnya.
Menjadi dua orang yang tersisa di dalam band, mereka pun menggarap album '2x2' (1997) bersama Opet Alatas (bass) dan Budhy Haryono (drum) yang saat itu menjadi pemain musik additional.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendati tinggal berdua, di tahun berikutnya, masuk lah Budhy Haryono dan Opet Alatas sebagai pemain tetap, meski keduanya akhirnya memutuskan keluar belakangan. Hal tersebut membuat semangat Armand Maulana dan Dewa Budjana untuk menjalankan GIGI kembali pulih.
Di tambah lagi, Thomas Ramdhan kembali masuk melengkapi formasi band itu setelahnya.
"Setelah itu masuk album 'Kilas Balik' (1998), Budhy dan Opet jadi pemain tetap. Itu di album berikutnya tahun 1998. Terus tahun 1999, Thomas balik lagi. Sebenarnya di saat 'Kilas Balik' gue sama Budjana sudah punya semangat baru lagi karenaBudhy sama Opet sudah ada di GIGI. Kami berempat udah nggak berdua doang. Yang paling drop di '2Γ2' sih, karena dari berlima tinggal berdua," urainya.
![]() |
"Belakangan Baron balik lagi ke GIGI meskipun bukan pemain tapi manajer. Tapi semangat kami ya tetap luar biasa," ungkap Armand.
Kini naik-turun dan pergantian personel tersebut sudah tak lagi jadi masalah bagi GIGI. Hal tersebut dikenang band tersebut sebagai ujian yang membuat mereka mensyukuri apa yang terjadi kini.
Lagi pula, para personel GIGI memandang pergantian personel sebagai hal lazim bagi sebuah band.
"Itu sih yang memang harus dilalui dalam sebuah grup yang namanya GIGI dan dilalui semua band. Tapi ya catatannya kan yang penting kita sampai sekarang 24 tahun masih ada, masih berkarya terus, show juga masih, terus main di gathering yang seumuruan sama kami atau yang lebih tua dan bisa dilihat. Ya memang ada sering ganti personel, kami bongkar-pasang tapi tetap aktif berkarya dan akhirnya tetap balik dan akhirnya juga dihargai sangat baik juga," ujar Armand.
(srs/dar)