Berawal Iseng, Ayudia Bing Slamet dan Ditto Bikin Mini Album

Berawal Iseng, Ayudia Bing Slamet dan Ditto Bikin Mini Album

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Selasa, 06 Jun 2017 09:55 WIB
Keluarga Ditto dan Ayudia Bing Slamet Foto: Hanif Hawari/detikHOT
Jakarta - Sukses menerbitkan buku 'Teman Tapi Menikah', pasangan Ayudia Bing Slamet dan Ditto segera rilis mini album. Saat ini, proses penggarapan album tengah dikerjakan.

"Kita ada enam lagu, minim album judulnya '11 13'. Single-nya Teman Tapi Menikah. Itu emang soundtrack dari buku sih sebenarnya," tutur Ayudia Bing Slamet, ditemui di Kaffeine, Sudirman, Jakarta Selatan, Senin (5/6/2017).

Ayudia Bing Slamet menceritakan awalnya dia bersama sang suami mengerjakan proyek iseng untuk isi soundtrack vlog.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca Juga: Diadaptasi ke Layar Lebar, 'Teman Tapi Menikah' Relevan dengan Kisah Masa Kini

"Soalnya kan kalau pakai lagu orang kan nggak bisa. Akhirnya kita iseng bikin musik yuk buat jadi backsoundnya, akhirnya kesenengan kebablasan jadi bikin mini album," kata dia lagi.

Mini album keduanya akan rilis lewat Juni Records. Mereka mengaku baru bergabung dengan Juni Records pada April lalu.

"Di hari ini kita baru banget bergabung dengan Juni Records karena jujur aja kita nggak bisa handle karena kita juga ada vlog. Terus ada beberapa pekerjaan juga yang kita handle sendiri jadi fix nih kita serahin ke Juni Records, Sekala records feat Juni records," pungkas Ayudia Bing Slamet.

(tia/doc)

Hide Ads