Gebrakan EDEN di Panggung d'HOT Music Day

d'HOT Music Day

Gebrakan EDEN di Panggung d'HOT Music Day

Tia Agnes - detikHot
Kamis, 09 Mar 2017 19:25 WIB
Gebrakan EDEN di Panggung dHOT Music Day
Foto: Hanif Hawari/detikHOT
Jakarta - Nama EDEN masih terbilang baru di industri musik Tanah Air. Formasi terbaru band yang terbentuk 10 September 2014 ini turut meramaikan panggung d'HOT Music Day yang diselenggarakan detik.com.

Band alternative pop rock itu menggebrak panggung d'HOT Music Day dengan single andalannya 'Memandang Surga'. Kemudian, Pieter Anroputra Cs melanjutkan dengan 'Sempurna'.

Di sela-sela penampilan panggungnya, Pieter pun menceritakan perjalanan band tersebut hingga kini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami terbentuk di tahun 2012, 2014 dengan formasi baru. Sampai sekarang sudah ada tiga single. Dan ada satu single yang baru dirilis kemarin," tuturnya di kantor detik.com, kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, Kamis (9/3/2017).

Penampilan ketiga EDEN yakni lagu Sheila on 7 'Kita' yang menambah meriah panggung d'HOT Music Day malam ini.

Saksikan terus penampilan musisi-musisi lainnya di d'HOT Music Day hingga pukul 22.00 WIB!

(tia/tia)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads