'Heaven' yang Getarkan Panggung Hingga Hangatnya 'You Belong to Me'

'Heaven' yang Getarkan Panggung Hingga Hangatnya 'You Belong to Me'

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Senin, 16 Jan 2017 21:24 WIB
Foto: Hanif Hawari
Jakarta - Penampilan Bryan Adams malam ini dilanjutkan dengan lagu 'Go Down Rockin'. Ada juga beberapa single lain yang mampu menggetarkan panggung.

Seakan tak cukup membuat penonton berdendang, Bryan Adams mengajak seluruh penonton untuk berdiri. Penonton pun langsung menurutinya dan meninggalkan kursi mereka.

Setelah 'Go Down Rockin', lagu 'Heaven' pun dibawakan. Tembang itu langsung sukses menggetarkan gedung pertunjukan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan kompak, penonton pun bernyanyi lagu tersebut dengan begitu semangat. Stamina yang masih prima di usianya yang cukup tua, Bryan Adams mampu menyihir penonton.

Pada lagu 'Heaven' pula, di tengah-tengah Bryan Adams memamerkan kemampuannya bermain gitar solo. Penonton pun dibuat semakin histeris karenanya.

Penampilan Bryan Adams malam ini masih dilanjutkan dengan sejumlah nomor-nomor andalan. 'This Time' pun dimainkan, disusul dengan ajak agar semua penonton bermenari.

"Lagu ini mengharuskan kalian semua berjoget," ujarnya yang langsung disambut tepukan tangan. Dimainkanlah lagu dari album 'Get Up', 'You Belong to Me' yang kian hangat suasana. (srs/dar)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads