Dibuka dengan lagu 'Aku Bukan Pilihan', ribuan penonton langsung larut. Mereka bersorak dan terus bernyanyi bersama dengan penyanyi yang akrab disapa Bang Iwan.
Bukan hanya itu, para penggemar Iwan Fals, OI pun tak ada hentinya menyanyikan lagu 'Selamat Ulang Tahun' pria yang rambutnya hampir sudah memutih semua itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
"Semoga panjang umur, sehat selalu, bisa terus konser bareng-bareng kita," tutur Andien sambil mengajak para penonton.
Setelahnya, Vicky Sianipar juga turut berkolaborasi dengan legenda musik Indonesia tersebut di atas panggung. Konserpun diakhiri dengan lagu 'Hio' yang menyambut malam Minggu semakin meriah.
(kmb/kmb)