Hingga akhirnya, Kepala Badan Ekonomi Kreatif, Triawan Munaf mempunyai insiatif untuk mempertemukan Jokowi dengan musisi Indonesia, Joey Alexander. Joey sukses meraih dua Grammy Awards 2016.
Sayangnya, usaha Triawan pun sedikit berat untuk terlaksana. Jadwal padat Joey memaksa pertemuan tersebut terancam tertunda.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi Selasa (16/2) subuh ternyata Joey harus terbang ke New York karena ada kontrak yang harus dijalani," sambungnya.
Meski begitu, Triawan pun tak patah semangat. Ia pun masih terus mencoba mempertemukan Jokowi dan Joey Alexander.
"Tapi kami masih berusaha mempertemukan Pak Jokowi dan Joey. Kita menawarkan pergantian tiket pesawat," lanjutnya.
Joey sendiri memang sukses mencuri perhatian industri musik dunia. Pianis berusia 12 tahun itu sukses menjadi musisi Indonesia pertama yang masuk ke nominasi Grammy Awards 2016.
Tak hanya itu, Joey juga sudah dipastikan tampil di malam puncak Grammy Awards yang rencananya digelar di Staples Center, Los Angeles. Kini, masyarakat Indonesia berharap Joey bisa membawa pulang Grammy pertama untuk Indonesia. (fk/fk)











































