Bertabur Bintang Penghibur di Mandiri Karnaval Pekan Ini

Bertabur Bintang Penghibur di Mandiri Karnaval Pekan Ini

Adhie Ichsan - detikHot
Rabu, 21 Okt 2015 17:35 WIB
Bertabur Bintang Penghibur di Mandiri Karnaval Pekan Ini
Jakarta -

Mandiri Karnaval 2015 bisa menjadi alternatif hiburan buat Anda kaum muda, maupun keluarga. Selain pertunjukan musik bertabur bintang, ada rangkaian kegiatan hiburan lain yang tak kalah seru.

Mandiri Karnaval 2015 merupakan perayaan ulang tahun ke-17 Bank Mandiri. Selain akan menghadirkan puluhan pertunjukan musik, disediakan juga sajian kuliner, carnaval games, kids games, automotive community, hingga light ambience yang menjadikan akhir dua hari nanti sebagai kota karnaval yang penuh cahaya.

Mandiri Karnaval 2015 akan digelar di Parkir Timur Senayan, 24 dan 25 Oktober mendatang. Untuk hari pertama, ada penampilan band Pilot, NTRL, hingga band kawakan Slank.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk nama band terakhir, disediakan juga tempat khusus untuk para Slanker menikmati tembang-tembang hits Bimbim cs. Selepas maghrib, suasana romantis akan diusung Maliq n' D'Essentials dan Ello.

NOAH dan DJ Ninda Felina tampil kemudian sebagai penutup di hari pertama. Bagi Anda pecinta humor, dari panggung lain juga akan dihadirkan stand up comedy.

Para penampil di hari kedua tak kalah seru. Dibuka oleh penampilan Adera, Mandiri Karnaval 2015 juga dimeriahkan Teza Sumendra, Sheila on 7 hingga Nidji. Kemeriahan acara akan ditutup oleh DJ Yasmin.

(ich/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads