Beberapa waktu lalu, Selena memamerkan sampul album terbarunya 'Revival'. Dalam foto dengan konsep hitam dan putih itu, Selena nampak tak mengenakan sehelai benang pun yang menutupi tubuhnya.
Dalam akun Twitter resminya, Selena juga sempat mem-posting foto sampul album tersebut. Di foto ia ia berpose seperti yang pernah dilakukan oleh aktris Jennifer Aniston. Ia memang terang-terangan mengaku terinspirasi Jennifer untuk pose tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hits terbaru Selena 'Good For You' juga akan masuk dalam album 'Revival'. Album tersebut rencananya akan dirilis pada 9 Oktober mendatang.
(fk/mmu)











































