Setelah Konser Reuni, Apa yang Akan Dilakukan Padi?

Setelah Konser Reuni, Apa yang Akan Dilakukan Padi?

Mauludi Rismoyo - detikHot
Kamis, 03 Sep 2015 17:13 WIB
Setelah Konser Reuni, Apa yang Akan Dilakukan Padi?
Jakarta - Padi akhirnya memutuskan untuk menggelar konser reuni. Keputusan tersebut diambil setelah lebih dari lima tahun vakum dari industri musik Indonesia.

Kini muncul pertanyaan, apa yang akan dilakukan Padi setelah konser reuni? Salah satu personel Padi, Adi masih belum bisa memastikan apa-apa.

"Yang jelas konser dulu lah," ungkap Ari saat berbincang lewat sambungan telepon pada Kamis (3/9/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ditanya soal rencana membuat materi baru, Ari masih belum menjawabnya. Tapi baginya yang terpenting saat ini adalah Padi akhirnya bisa bangkit lagi.

"Untuk bikin materi belum dulu, kita membangkitkan momennya," jelasnya.

(fk/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads