Gelaran perdana festival musik metal 'Sonic Fair' tidak cukup menyedot penggila metal atau biasa disebut metalheads. Tidak terlihat keramaian baik di pintu masuk maupun panggung.
Dari pantauan detikHOT di lokasi 'Sonic Fair', Auditorium Ancol Beach City, Jakarta Utara, Minggu (3/5/2016), metalheads belum memadati area festival. 'Sonic Fair' yang baru menampilkan dua band lokal, Poison Nova dan Godless Symptons tidak memiliki barisan penonton.
"Ini memang kami bikin sebagai bagian dari after party 'Hammersonic 2015' kemarin. Tadinya mau bikin di Bandung, tapi cukup sulit akhirnya kami pindah ke Jakarta," ujar perwakilan promotor Revision, Krisna kepada detikHOT.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Acaranya lebih intim. Mereka yang datang adalah penggemar berat saja. Target kita mungkin sekitar 2.000-3.000 penonton," sambung Krisna.
Meski begitu, Revision tetap optimis 'Sonic Fair' akan berjalan ramai. Apalagi waktu yang tersedia masih panjang, hingga tengah malam nanti. Sejumlah booth merchandise musik dijamin menarik perhatian.
Para penampil juga tidak main-main. Dari jajaran dalam negeri, Down For Life sampai Burgerkill juga akan ambil peran. Ditambah lagi dua penampil utama Killswitch Engage dan Carcass.
(mif/tia)











































