Masih dari Bandung, Jasad bersiap bangkit di Bloodstock 2015. Bersama Burgerkill, Jasad juga akan tampil bareng Burgerkill di hari ketiga dari festival tersebut.
Lewat kicau di akun Twitternya, Jasad sepertinya begitu bangga bisa tampil di festival yang digelar sejak 10 tahun lalu itu. Mereka menyebut sudah lama mengimpikan bisa tampil di festival Metal dunia bersama 'teman seperjuangan'.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bloodstock Open Air rencananya akan digelar pada 6 hingga 9 Agustus mendatang. Sederet nama-nama besar di industri musik Metal akan tampil di festival yang digelar di Catton Park, Derbyshire, Inggris itu.
Sebut saja nama-nama seperti Trivium, Cannibal Corpse dan Rob Zombie yang akan menjadi headline di festival ini. Selain itu ada juga nama Sepultura, Napalm Death hingga Opeth yang akan 'membakar' Bloodstock Open Air.
(fk/fk)