Kolaborasi Spesial Musisi Lokal dan Internasional di Java Jazz 2015

Kolaborasi Spesial Musisi Lokal dan Internasional di Java Jazz 2015

M. Iqbal Fazarullah Harahap - detikHot
Rabu, 04 Mar 2015 19:10 WIB
Kolaborasi Spesial Musisi Lokal dan Internasional di Java Jazz 2015
Jakarta - Ajang ke-11 Java Jazz Festival (JJF) ternyata sudah menyiapkan aksi khusus untuk para jagoannya dari dalam negeri. Setidaknya, ada sekitar lima musisi Indonesia yang siap berkolaborasi dengan musisi internasional.

Dimulai dari nama Sheila On 7 yang siap menggandeng grup alat tiup bernama Ron King Horn Section. Tentunya, ini akan menjadi salah satu kolaborasi yang terdengar segar.

Baca juga: Ini yang Harus Diperhatikan Saat Party di FMFA 2015!

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Seluruh aransemen dikomandoi oleh Sheila On 7. Kita memberikan para musisi wewenang untuk memilih lagunya masing-masing," ujar Program Director Java Festival Production, Eki Puradireja, saat jumpa pers di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Rabu (4/3/2015).

Tidak hanya Duta Cs, tapi juga ada musisi lainnya. Sebut saja Tulus yang akan berduet dengan Maurice Brown. Pemain terumpet jazz asal Amerika Serikat itu dipastikan membawa nuansa baru pada musik si 'Gajah'.

Baca juga: FOS Rilis Lagu Baru 'Follow The Rainbow'

Selain itu Dwiki Dharmawan didaulat untuk bermain dengan Quartet Vilet Spin dari Austria. Reza Artamevia akan berkolaborasi dengan musisi lokal muda Teza Sumendra.

Begitu juga dengan musisi jazz lokal Sri Hanuaraga dan Elfa Zulfam yang berpasangan dengan musisi jazz Polandia, Dominik Bukowski. Seperti apa jadinya kolaborasi tersebut? Hanya bisa disaksikan pada JJF 2015 pada 6, 7, 8 Maret mendatang di JIEXPO Kemayoran.

(mif/fk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads