"Bikin duo sama suami, kebetulan dia pemain gitar. Namanya The Daydreamers. Sekarang kita sudah ada dua single yang direkam, tinggal tunggu rilis saja," ujar Pia saat ditemui di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (26/1/2015).
Baca juga: Sempat 'Bolos' Tampil Bareng Cherrybelle, Ada Apa dengan Kezia?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Musiknya beda banget. Dibilang ceria banget juga nggak, tapi nggak seperti Utopia juga," tuturnya lagi.
Baca juga: Gara-Gara 'GGS' Pia 'Eks Utopia' Laris (Lagi)
Bagi Pia, berduo adalah pilihan terbaiknya saat ini setelah keluar dari Utopia. "Alasannya simpel, nggak ada banyak orang. Tapi aku nggak sendirian juga. Lagian kan aku sudah pernah band," tandasnya.
Bersama Utopia, Pia sukses melahirkan tiga album studio dan satu album soundtrack untuk sinetron 'Ganteng Ganteng Serigala'. Saat ini posisi Pia digantikan oleh vokalis perempuan lainnya, Anna. Sebelumnya juga, Pia sebagai solois sempat merilis single berjudul 'Lentera
(mif/ich)