Jelang Konser Tunggal, Afgan Persiapan Vokal Sampai Fisik

Jelang Konser Tunggal, Afgan Persiapan Vokal Sampai Fisik

- detikHot
Rabu, 14 Jan 2015 21:13 WIB
Jelang Konser Tunggal, Afgan Persiapan Vokal Sampai Fisik
Jakarta -

Konser tunggal Afgan 'Dari Hati' menyisakan waktu satu bulan sebelum digelar. Untuk itu, sang solois pun melakukan segala persiapannya.

"Persiapan konser sudah mulai latihan sama band. Dua minggu terakhir akan latihan sama orkestranya," ungkap Afgan saat jumpa pers Konser 'Dari Hati' di Kawasan SCBD, Jakarta Selatan hari ini.

Tidak cuma persiapan musik, tapi pelantun 'Jodoh Pasti Bertemu' itu juga melakukan serangkaian latihan fisik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya juga sudah mulai latihan fisik. Biar nanti saat konser bisa fit. Karena memang konsernya itu dua jam dan saya harus bernyanyi penuh," tambahnya.

Konser 'Dari Hati' Afgan Syahreza menggandeng Erwin Gutawa sebagai komposer dan arranger musiknya. Selain itu, Rossa, Sherina dan DJ Dipha Barus akan ikut naik pentas untuk berkolaborasi.

Menurut jadwal, konser tunggal pertama Afgan akan digelar pada Sabtu, 14 Februari mendatang di JCC Plenary Hall, Jakarta. Enam kelas tiket dibagi, mulai dari Rp 300 ribu sampai dengan Rp 1,75 juta.

(mif/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads