Kabar bahagia tersebut disampaikan oleh produser bernama DJ Mustard yang mengaku akan menjadi produser dari album terbaru dari pelantun 'Diamonds' itu. Bahkan, ia pun mengaku sudah siap bekerja sama bareng Rihanna.
"Saya akhirnya akan berkerja sama dengan Rihanna," ucapnya kepada Hip Hop-N-More, Senin (6/1/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya hanya mengikuti dengan apa yang dia suka. Jika tidak ada kesamaan, kita akan ngobrol bareng di studio bersama-sama," pungkasnya.
Sayangnya, belum jelas kapan album tersebut akan dirilis. DJ Mustard sebelumnya sempat bekerja sama sengan sosok Lil Bow Wow dalam penggarapan lagu 'We In Da Club'.
(fk/mmu)











































