Putra Billie, Joey Armstrong yang kini berusia 16 tahun menjadi drummer dalam band Emily's Army. Billie pun mengapresiasi karya Joey dan teman-temannya dengan menjadi produser band mereka.
Debut Emily's Army bertajuk 'Don't Be a Dick' akan dirilis 14 Juni mendatang lewat label Adeline Records. Album tersebut digarap selama 4 hari di studio rekaman Jingletown di Oakland.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lagu 'Broadcast This' akan jadi single andalan mereka. Selain Joey, Emily's Army digawangi Max (bass), Cole Becker (vokal, gitar) dan Travis Neumann (gitar).
(yla/mmu)