Ridho 'Slank' Malu Musik Indonesia Menye-menye

Ridho 'Slank' Malu Musik Indonesia Menye-menye

- detikHot
Jumat, 08 Mei 2009 13:30 WIB
Jakarta - Musisi Indonesia berbondong-bondong memadukan beragam unsur dalam musik mereka. Ridho, gitaris Slank melihat musik Indonesia mengalami degradasi. Ia malu dibuatnya.

"Gue speechless kalau ngomongin itu. Kita degradasi musik Indonesia. Wah gue nggak bisa ngomong apa-apa. Gue malu ngeliatnya," ujar Ridho kepada detikhot ditemui dalam acara ulang tahun ke-4 Rolling Stone di Jl. Ampera, Jakarta Selatan, Jumat (8/5/2009).

Menurut Ridho kondisi musik Indonesia saat ini sangatlah berbahaya. Dari segi musik jelas mengalami penurunan. Apalagi dari lirik-lirik lagu tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di mata pria bernama Muhammad Ridho Hafiedz itu sah-sah saja memadukan nuansa apapun ke dalam musik. Namun jangan sampai membuat kualitasnya menjadi tanpa arah.

"Musiknya okelah gitu karena kita coba merakyat. Tapi liriknya harus bagus dong. Gue malu aja. Serius," jelas Ridho seraya menggeleng-gelengkan kepalanya. (yla/yla)

Hide Ads