Women From Rote Island Jadi Film Terbaik FFI 2023, Borong 4 Piala Citra

Women From Rote Island Jadi Film Terbaik FFI 2023, Borong 4 Piala Citra

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikHot
Rabu, 15 Nov 2023 08:07 WIB
Malam anugrah Piala Citra FFI 2023
Kru dan para pemain Women From Rote Island jadi film terbaik FFI 2023. Foto: Ahsan/detikHOT
Jakarta - Film Women From Rote Island menjadi pemenang dalam nominasi Film Cerita Panjang Terbaik dalam ajang Festival Film Indonesia 2023. Film ini juga di kenal dengan judul Perempuan Berkelamin Darah.

Lebih spesialnya, film debut sutradara Jeremias Nyangoen itu melampaui sederet film lain yang berada dalam nominasi sama seperti 24 Jam Bersama Gaspar, Budi Pekerti, Like & Share, dan Sleep Call.

Kemenangan dalam kategori ini menyempurnakan Women From Rote Island yang sebelumnya telah menerima kemenangan sebagai Penulis Skenario Terbaik, Sinematografi Terbaik, dan Sutradara Terbaik. Total, film ini memenangkan empat Piala Citra dalam ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2023.

"Terima kasih banyak film Women From Rote Island sampai di titik ini mutlak karena Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa, terima kasih banyak Bintang Cahaya Sinema," kata Rizka Shakira selaku produser di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (14/11/2023).

Pembuatan film ini dikatakan memakan waktu yang cukup lama. Bahkan, naskah film dibuat selama hampir dua tahun. Raihan ini merupakan pencapaian yang manis bagi kru dan para pemain.

"Naskah Women From Rote Island dibuat selama hampir dua tahun. Sungguh proses yang panjang dan sangat berkesan. Saya sangat merasa bersyukur, akhirnya perjuangan kita diapresiasi dengan baik," ujar Rizka Shakira.

Women From Rote Island menyuarakan kampanye setop kekerasan seksual. Maraknya kasus kekerasan seksual di Indonesia mencuri perhatian dan menjadi isu yang diangkat dalam film ini.

Di sini diceritakan sosok Martha, seorang TKI ilegal yang dipulangkan dari Sabah, Malaysia. Kepulangan Martha jadi kebahagiaan untuk keluarga, terutama Orpa dan Bertha.

Martha pulang tanpa membawa hasil, meski sudah dua tahun merantau ke Malaysia. Justru dia depresi berat karena menjadi korban pemerkosaan.

Film Women From Rote Island telah tayang perdana di Busan International Film Festival 2023. Rencananya, film dengan judul asli Perempuan Berkelamin Darah ini akan segera tayang di seluruh bioskop Indonesia.

Simak Video 'Daftar Lengkap Peraih Piala Citra Festival Film Indonesia 2023':

[Gambas:Video 20detik]



(ahs/pus)


Hide Ads