Kisah Stuntman Daniel Radcliffe yang Lumpuh Gegara Insiden di Harry Potter

Kisah Stuntman Daniel Radcliffe yang Lumpuh Gegara Insiden di Harry Potter

Asep Syaifullah - detikHot
Rabu, 25 Okt 2023 17:01 WIB
Cuplikan adegan Daniel Radcliffe di Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 1.
Adegan dalam film Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 1. Dok. Warner Bros
Jakarta -

Menjadi seorang stuntman atau stunt double merupakan pekerjaan sangat berbahaya yang kadang membuat mereka mempertaruhkan nyawa. Risiko tinggi itu membuat mereka kadang jadi akrab dengan aktor yang mereka gantikan, seperti yang terjadi dalam kisah David Holmes dan Daniel Radcliffe.

Pertemuan keduanya dalam film Harry Potter and the Sorcerer's Stone (2001) membuat mereka dekat. Dan hubungan itu terjalin baik hingga lebih dari 10 tahun, namun sayangnya kerjasama mereka harus terhenti akibat sebuah insiden yang terjadi dalam Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 1 (2010).

Insiden tragis yang terjadi di lokasi syuting itu membuat David Holmes menjadi lumpuh dan tak bisa lagi melanjutkan pekerjaannya sebagai stuntman. Kariernya hancur begitu saja. Tapi tidak dengan hubungan baik di antara kedua pria tersebut, Daniel Radcliffe masih terus bersahabat dan memberikan dukungan padanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baru-baru ini keduanya membuat sebuah dokumenter, bukan tentang kehidupan pemeran Harry Potter itu melainkan sosok stuntman yang selalu menemaninya itu selama 10 tahun yang bertajuk David Holmes: The Boy Who Lived.

Dalam cuplikan dokumenter tersebut, diungkapkan pada momen berat yang dihadapi David, ia mendapatkan semangat dan dukungan dari rekan-rekan stuntman serta Daniel Radcliffe.

ADVERTISEMENT

"Saat Daniel dan rekan-rekan stuntman terdekatnya bersatu untuk mendukung David dan keluarganya di saat mereka membutuhkan, semangat ketangguhan David yang luar biasa itulah yang menjadi sumber kekuatan dan inspirasi terbesar mereka," tulis Warner Bros. Discovery dalam sebuah pernyataan tentang film dokumenter yang disutradarai oleh Dan Hartley itu.

David Holmes, stuntman Daniel Radcliffe di Harry Potter.David Holmes, stuntman Daniel Radcliffe di Harry Potter. Foto: Dok. Instagram

"(Dokumenter ini) menampilkan cuplikan pribadi yang diambil selama satu dekade terakhir, materi di balik layar dari aksi David Holmes, kehidupannya saat ini dan wawancara intim dengan David, Daniel Radcliffe, teman, keluarga, dan mantan kru. Film tersebut juga mencerminkan tema universal tentang hidup dalam kesulitan, tumbuh dewasa, membentuk identitas di dunia yang tidak pasti dan ikatan yang mengikat kita bersama dan mengangkat kita."

David Holmes: The Boy Who Lived menandai kolaborasi terbaru antara pemeran pengganti dan aktor tersebut. Pasangan ini meluncurkan podcast pada 2020 berjudul Cunning Stunts, di mana mereka berbicara dengan pemeran pengganti terkenal di industri dan menguraikan beberapa adegan aksi terbesar dalam film.

David Holmes, stuntman Daniel Radcliffe di Harry Potter.Penampilan David Holmes terbaru. Foto: Dok. Instagram

Proyek ini diproduksi oleh HBO Documentary Films bekerja sama dengan Sky Studios dan Lightbox/Ripple Productions. Simon Chinn, Jonathan Chinn, Vanessa Davies dan Amy Stares berperan sebagai produser, dengan Radcliffe, Holmes, Hartley, Sue Latimer dan Sarah Spahovic sebagai produser eksekutif. EP HBO mencakup EP Nancy Abraham, Lisa Heller dan Tina Nguyen, serta EP Poppy Dixon untuk Sky Studios.




(ass/wes)

Hide Ads