5 Rekomendasi Film Romantis Barat Remaja Terbaik, Dijamin Bikin Melting!

Kholida Qothrunnada - detikHot
Jumat, 21 Jul 2023 21:56 WIB
Foto: Shutterstock
Jakarta -

Film romantis barat remaja menjadi salah satu genre populer di incaran penonton. Kisah cinta yang dipenuhi emosi, perjuangan, dan pertumbuhan karakter menjadi daya tarik tersendiri dari jenis film ini.

Dari kisah-kisah yang mengharukan hingga komedi romantis yang menggelitik, bisa mencuri hati penontonnya ditambah alur cerita yang menyentuh.

Simak beberapa rekomendasi film romantis barat remaja yang wajib ditonton, yang mungkin bisa bikin detikers merasakan getaran cinta dalam alur ceritanya.

Film Romantis Barat Remaja Terbaik

Dirangkum dari laman Seventeen, berikut merupakan beberapa judul film romantis barat remaja terbaik:

1. To All The Boys I've Loved Before (2018)

ve Loved Before (2018)." title="To All The Boys I've Loved Before (2018)" class="p_img_zoomin" style="undefined" />To All The Boys I've Loved Before (2018). Foto: dok. Netflix

To All The Boys I've Loved Before adalah judul film romantis barat yang wajib ditonton. Film ini dibintangi oleh Lana Condor dan Noah Centineo.

Film ini mengisahkan tentang sebuah surat cinta rahasia seorang gadis remaja yang terungkap yang mengubah kehidupan cintanya. Lara Jean Covey merupakan seorang gadis remaja yang menulis surat cinta, saat ia jatuh cinta namun surat tersebut tidak pernah benar-benar dikirim kepada seseorang yang dicintainya.

Suatu hari rahasia terdalamnya terungkap, sehingga membuatnya perlu melakukan rencana untuk menyelamatkan dirinya dari rasa malu yang berlebihan.

2. Step Up (2006)

Step Up (2006). Foto: Phillip Caruso/ Buena Vista Pictures via IMDb

Film romantis barat ini mengisahkan seorang penari balet yang harus bekerja sama dengan penari jalanan hip-hop untuk membuktikan diri, dalam pameran sekolah yang sangat kompetitif.

Tyler Gage saat itu menerima kesempatan di sekolah seni pertunjukan, di mana untuk mendapatkan beasiswa. Dalam perjalanannya itu, ia harus menari dengan penari pendatang baru, Nora.

3. The Kissing Booth (2018)

The Kissing Booth (2018). Foto: dok. IMDb

The Kissing Booth tentunya masuk dalam daftar film romantis barat remaja. Film Netflix ini dibintangi oleh Joey King, Joel Courtney, dan Jacob Elordi.

Sesuai dengan judulnya, film ini menceritakan tentang kisah stan ciuman dengan harapan kita akan mendapat kesempatan untuk mencium orang yang kita sukai.

Menceritakan saat ciuman pertama Elle, yang masih remaja, jatuh cinta dengan siswa SMA tertampan di sekolahnya. Sehingga, ia pun rela mempertaruhkan persahabatannya demi bisa dekat dengan cowok incarannya itu.

4. He's All That (2021)

Film ini merupakan remake dari film She's All That yang dirilis 1999 lalu.

Tidak jauh dari versi orisinal, He's All That mengisahkan kisah siswa populer yang ditantang mengubah seorang siswa menjadi begitu mempesona dan populer untuk dibawa ke pesta dansa.

Siswa populer tersebut ditampilkan lewat karakter Padgett (Addison Rae), seorang influencer yang memiliki lebih ratusan ribu followers di TikTok. Padgett pacar tampan bernama Jordan Van Draanen yang diperankan oleh Peyton Meyer.

Namun suatu ketika ia mendapati kekasihnya itu berselingkuh, di mana kejadian itu banyak jadi bahan perbincangan teman-temannya.

Seketika Padgett pun mengatakan bahwa dirinya menyatakan bisa mengubah orang untuk menjadi tampan.

Teman-temanya pun kemudian memberi taruhan kepadanya untuk mengubah Cameron Kweller yang diperankan oleh Tanner Buchanan, yang punya penampilan biasa menjadi teman sekelasnya Prom King di acara pesta dansa sekolah.

5. Five Feet Apart (2019)

Poster film Five Feet Apart (2019). Foto: dok. IMDb

Five Feet Apart dibintangi oleh Haley Lu Richardson, Cole Sprouse, dan Moises Arias. Film ini mengisahkan tentang dua pasien remaja kanker yang harus menjauh satu sama lain karena penyakit mereka.

Namun, bukannya menjauh tetapi ketika mereka semakin dekat dan jatuh cinta. Hingga suatu saat mereka menyadari bahwa menjaga jarak lebih sulit dari yang mereka kira.

Itu tadi beberapa judul Film romantis barat remaja terbaik yang bisa detikers tonton. Kalian sudah pernah nonton atau tertarik mau nonton film yang mana nih?



Simak Video "Ngobrolin Film RomCom, Bisa Jadi Referensi"

(khq/inf)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork