Daftar Gaji Para Bintang Justice League, Siapa yang Termahal?

ADVERTISEMENT

Daftar Gaji Para Bintang Justice League, Siapa yang Termahal?

Tim detikhot - detikHot
Selasa, 16 Mar 2021 13:53 WIB
SAN DIEGO, CA - JULY 22:  (L-R) Actors Ben Affleck, Ezra Miller, Gal Gadot, Ray Fisher, and Jason Momoa from Justice League attend the Warner Bros. Pictures Presentation while moderator Chris Hardwick (bottom C) takes a selfie during Comic-Con International 2017 at San Diego Convention Center on July 22, 2017 in San Diego, California.  (Photo by Kevin Winter/Getty Images)
Daftar gaji para bintang Justice League, siapa paling tinggi? Kevin Winter/Getty Images
Jakarta -

Film-film superhero selalu diisi oleh aktor-aktor papan atas yang memiliki gaji sangat tinggi. Namun ada pula yang awalnya rela dibayar sangat murah dan meningkat pesat setelah film superhero yang diperankannya sukses besar di pasaran. Zack Snyder pun sempat mengatakan jika dirinya rela tak digaji saat menggarap proyek film yang sempat ditinggalkannya yakni Justice League.

Lalu bagaimana dengan para bintang Justice League? Berapakah bayaran yang diterima oleh Henry Cavill hingga Gal Gadot untuk film tersebut dan siapakah yang paling mahal?

Ezra Miller

SAN DIEGO, CA - JULY 23:  Actor Ezra Miller attends the Warner Bros. Presentation during Comic-Con International 2016 at San Diego Convention Center on July 23, 2016 in San Diego, California.  (Photo by Kevin Winter/Getty Images)SAN DIEGO, CA - JULY 23: Actor Ezra Miller attends the Warner Bros. Presentation during Comic-Con International 2016 at San Diego Convention Center on July 23, 2016 in San Diego, California. (Photo by Kevin Winter/Getty Images) Foto: Kevin Winter/Getty Images

Pemeran The Flash atau Barry Allen dalam DCEU yakni Ezra Miller dilaporkan hanya menerima bayaran sebesar USD 3 juta, untuk penampilannya dalam film Justice League pada 2017 seperti yang dilansir dari beberapa sumber.

Jason Momoa

LONDON, ENGLAND - AUGUST 03:  Jason Momoa attends the European Premiere of LONDON, ENGLAND - AUGUST 03: Jason Momoa attends the European Premiere of "Suicide Squad" at the Odeon Leicester Square on August 3, 2016 in London, England. (Photo by Chris Jackson/Getty Images) Foto: Chris Jackson/Getty Images

Justice League menjadi gerbang bagi Jason Momoa sebelum akhirnya memiliki film sendiri sebagai Aquaman. Penampilannya dalam film DCEU itu pun mendapatkan sambutan yang sangat meriah lalu bagaimana jika berbicara soal besaran bayaran yang didapatkannya?

Saat tampil di serial Game of Thrones, Jason Momoa, menerima bayaran tak sampai USD 100 ribu hingga membuat dirinya memiliki banyak utang saat karakternya mati di tayangan itu. Namun saat tampil di film Justice League ia menerima peningkatan pendapatan hingga mendapatkan USD 4 juta.

Sebelumnya Jason Momoa juga tampil sebagai cameo di Batman v Superman: Dawn of Justice, namun tak jelas berapa besaran uang yang diterimanya karena ia hanya menjadi cameo di film itu.

Gal Gadot

Gal GadotGal Gadot Foto: Instagram @gal_gadot

Sebelum tampil sebagai Wonder Woman, Gal Gadot juga sempat mengisi film box office seperti Fast & Furious hingga seri ke-6. Namun tak banyak yang tahu berapa bayaran yang diterimanya kala itu hingga akhirnya ia tampil sebagai bintang utama dalam film Wonder Woman pada 2017.

Menjadi pemeran utama, Gal Gadot ternyata hanya dibayar sebesar USD 300 ribu saja dan anehnya jumlah itu sama dengan bayaran yang diterima Chris Evans saat membintangi Captain America: The First Avengers pada 2011.

Wonder Woman pun meraih sukses besar hingga mencatatkan pendapatan sebesar USD 821 juta di seluruh dunia. Hal ini pun berimbas pada jumlah bayaran yang diterimanya di proyek-proyek selanjutnya. Beberapa media pun menuliskan jika sang aktris juga menerima jumlah bayaran yang jauh meningkat saat tampil di Justice League.

Dilaporkan Vanity Fair, disebutkan jika kini Gal Gadot mendapatkan bayaran sebesar USD 10 juta untuk setiap film yang dibintanginya, termasuk Wonder Woman 1984.

Henry Cavill

NEW YORK, NEW YORK - MARCH 20:  Actor Henry Cavill attends the NEW YORK, NEW YORK - MARCH 20: Actor Henry Cavill attends the "Batman V Superman: Dawn Of Justice" New York Premiere at Radio City Music Hall on March 20, 2016 in New York City. (Photo by Dimitrios Kambouris/Getty Images) Foto: Dimitrios Kambouris/Getty Images

Bintang Superman yakni Henry Cavill disebut mendapatkan bayaran yang jauh lebih tinggi dibandingkan Gal Gadot dalam film perdananya bersama DC yakni Man of Steel. Ia dibayar sebesar USD 300 ribu namun jika ditotal dengan klausul di kontraknya, ia menerima uang hingga sebesar USD 14 juta seperti yang disebutkan di USA Today.

Angka itu pun meningkat saat dirinya kembali tampil di Batman v Superman. Ia disebut menerima bayaran sebesar USD 20 juta untuk film tersebut dan jumlah yang sama dengan penampilannya di Justice League pada 2017.

Ben Affleck

NEW YORK, NEW YORK - MARCH 20:  Actor Ben Affleck attends the launch of Bai Superteas at the NEW YORK, NEW YORK - MARCH 20: Actor Ben Affleck attends the launch of Bai Superteas at the "Batman v Superman: Dawn of Justice" premiere on March 20, 2016 in New York City. (Photo by Bryan Bedder/Getty Images for Bai Superteas) Foto: Bryan Bedder/Getty Images for Bai Superteas

Meski dianggap gagal berperan sebagai Batman, Ben Affleck nyatanya berhasil mendapatkan bayaran paling mahal dibandingkan seluruh bintang Justice League. Untuk perannya di Batman v Superman saja, ia disebut-sebut mendapatkan bayaran sebesar USD 43 juta.

Dilansir dari Forbes, disebutkan jika jumlah itu di luar perjanjian persentase keuntungan yang didapatkannya dari penjualan film tersebut. Untuk Justice League sendiri, Ben tak mengalami peningkatan gaji di film tersebut.



Simak Video "Ungkapan Syukur Gal Gadot 9 Tahun Jadi Wonder Woman"
[Gambas:Video 20detik]
(ass/doc)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT