Sebelum Meninggal, Ashraf Sinclair Digaet Hanung untuk 'Gatotkaca'

Sebelum Meninggal, Ashraf Sinclair Digaet Hanung untuk 'Gatotkaca'

Pingkan Anggraini - detikHot
Selasa, 18 Feb 2020 14:08 WIB
Ashraf Sinclair
Foto: Gus Mun/detikHOT
Jakarta - Hanung Bramantyo ikut menyempatkan diri melayat ke rumah duka Ashraf Sinclair yang meninggal dunia. Hanung terkejut Ashraf meninggal.

Diungkapkan Hanung, almarhum sebenarnya sudah mengiyakan untuk ambil bagian dalam proyek film terbarunya, 'Gatotkaca'.

"Seharusnya hari ini saya ada janji untuk bertemu di film saya di 'Gatot Kaca'," ungkap Hanung, saat ditemui di rumah duka Ashraf Sinclair, di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Selasa (18/2/2020).


Hanung sudah menetapkan peran untuk suami BCL tersebut. Ashraf sebenarnya akan mendampingi Rizky Nazar di deretan para pemeran utama.

"Dia salah satu pemain utamanya," imbuhnya.


Kepergian Ashraf menjadi kabar yang tak terduga. Dalam kesempatan melayat ke rumah duka, Hanung turut mensalatkan jenazah Ashraf yang akan dimakamkan di San Diego Hills.

"Tadi udah salatin acara di dalam dan terus terang saya sangat kaget," kata Hanung.


(doc/wes)

Hide Ads