Alvin Sargent, Penulis Skenario Spider-Man Meninggal Dunia

Alvin Sargent, Penulis Skenario Spider-Man Meninggal Dunia

Niken Purnamasari - detikHot
Minggu, 12 Mei 2019 12:50 WIB
Foto: dok. Variety
Jakarta - Penulis skenario, Alvin Sargent meninggal dunia pada usia 92 tahun. Penulis yang memenangi dua penghargaan Oscar itu meninggal di kediamannya.

Dilansir BBC, Minggu (12/5/2019), Alvin meninggal dunia pada Kamis (9/5) di Seattle, Amerika Serikat. Penyebab kematiannya alami karena usia.

Sargent dikenal sebagai penulis skenario untuk Spider-Man 2 (2004), Spider-Man 3 (2007) dan The Amazing Spider-Man (2012).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Ia memulai karier sebagai penulis untuk televisi dan berkesempatan menulis naskah film pertama dengan Michael Caine pada 1996.

Video: Kabar Duka! Penulis Skenario Spider-Man, Alvin Sargent Meninggal Dunia

[Gambas:Video 20detik]



Sargent memenangi Oscar untuk drama berjudul Julia (1977) dan film Ordinary People (1980). Dia juga menjadi nominasi pada 1974 untuk karya berjudul 'Paper Moon'.

Sargent menikah dengan produser bernama Laura Ziskin pada 2010. Sang istri meninggal karena kanker payudara. (nkn/nkn)

Hide Ads