11 tahun setelah memulai semuanya dari 'Iron Man', Marvel kini resmi merilis 'Avengers: Endgame'. Film ini dinanti-nanti dan menuai respons besar dari penggemar bahkan meski film itu belum tayang di beberapa negara.
Akan tetapi, sederetan bukti 'Endgame' menjadi film yang diperhitungkan dan layak jadi tontonan sudah terukur setelah film ini menggelar world premierenya. Ulasan positif ditujukan pada puncak cerita Avengers ini.
Rotten Tomatoes memberinya stempel 'Fresh'. Film ini juga menerima skor 97%.
Tak hanya penggemar di Amerika yang antusias hingga membuat tiket pre-salenya sold out. Di Indonesia, hal serupa juga terlihat dari respons fans yang rela datang ke bioskop sejak subuh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Video: Pertarungan Terakhir ''Avengers: Endgame'' yang Mengejutkan
Marvel merasa keberhasilan ini tak hanya datang dari studio tersebut. Akan tetapi, dua sutradaranya, Joe dan Anthony Russo diakui Marvel adalah sosok brilian yang pernah mereka gandeng untuk menggarap film ini.
"Mereka melebihi harapan. Selama ini kami tak mencari orang-orang yang memang tepat untuk menggarap ini. Akan tetapi, kami memilih mereka yang punya passion dan kecintaan pada cerita dan karakter yang ada," ujar Kevin Feige, CEO Marvel Studios.
Mengibaratkan seperti sebuah perahu, Russo Brother dinilai menjadi nakhoda yang berhasil memimpin sebuah kapal.
Diakui Feige, film kali ini tak hanya sebuah film superhero. Ia menyebut, 'Avengers: Endgame' akan membawa emosi naik-turun sebagai perlawanan terhadap Thanos setelah 'Infinity War'.
"Aku harap, penggemar di luar sana dapat merasakan hal yang sama seperti kami yang sudah menyaksikan filmnya," tukas Feige.











































